Biostatistika merupakan bagian yang sangat penting dan fundamental di bidang kesehatan masyarakat. Biostatistik merupakan ilmu dasar bagi Ilmu Kesehatan Masyarakat. Ilmu kesehatan Masyarakat mempelajari masyarakat dan biostatistik sebagai metode untuk mempelajari populasi. Pengembangan Ilmu Kesehatan Masyarakat sangat ditentukan oleh penguasaan Biostatistika. Dengan demikian apapun kekhususan/peminatan yang diambil dalam bidang Ilmu Kesehatan Masyarakat, wajib mempelajari/mengetahui Biostatistika.
Perkembangan Keilmuan
Tonggak awal perkembangan Biostatistika dimulai dari Vital Statistics. Secara berangsur Vital Statistics tersebut berkembang menjadi bahasan khusus, yaitu demografi dan sering disebut sebagai Medical Demography. Variabel-variabel yang menjelaskan fenomena yang terjadi dalam bahasan demografi, yang di dalam definisinya merupakan penerapan Statistika untuk menggambarkan distribusi penduduk. Hal tersebut menyebabkan demografi meluas menjadi Kependudukan. Bentuk lain aplikasi Biostatistika adalah Manajemen Data, yang kemudian bekembang menjadi Sistem Informasi kesehatan. Selanjutnya bentuk aplikasi ini dilengkapi dengan keilmuan lain yaitu Informatika Kesehatan. Sampai dewasa ini keilmuan departemen ada tiga bidang, yaitu :
Keilmuan Biostatistika, terutama ditujukan pada penguasaan Metode Biostatistika sebagai suatu bentuk ilmu terapan. Untuk terampil menggunakan metode tersebut diperlukan pemahaman tentang ilmu dasar yaitu teori Probabilitas. Bentuk dari penerapan Metode Biostatistika adalah pengukuran kesehatan masyarakat, transformasi data menjadi informasi dan manajemen data.
Keilmuan Informatika Kesehatan, yang ditujukan pada metodologi Sistem Informasi Kesehatan. Untuk trampil dalam analisis dan rancangan sistem informasi diperlukan pemahaman akan ilmu dasar yang meliputi teknologi (komunikasi data, jaringan dan organisasi sistem komputer), metodologi (perancangan sistem dan algoritma pemrogaman), dan aplikasi (basis data). Dewasa ini keilmuan Informatika kesehatan dikembangkan lagi menjadi peminatan Manajemen Informatika Kesehatan (MIK) dan Informatika Kesehatan. MIK lebih mengacu pada perkembangan aplikasi dan teknik analisis kuantitatif yang digunakan untuk mendapatkan informasi yang valid dan terkini.
Keilmuan Kependudukan, yang menekankan pada analisis mortalitas dan fertilitas, yang dikenal dengan istilah Medical Demography. Bidang ini riwayatnya dimulai dari Biostatistika dan Demografi. Penjelasan lebih lanjut terhadap fenomena kependudukan saat ini berada pada Kelompok Studi Kesehatan Reproduksi yang bersifat lintas departemen.
Aktivitas Pendidikan
Departemen mengelola pengajaran dan pembimbingan bagi program Sarjana (S1) dan Magister (S2). Program S1 mengelola peminatan Biostatistika, Informatika Kesehatan, dan Manajemen Informasi Kesehatan. Sedangkan untuk program S2 mengelola peminatan Biostatistika, dan Informatika Kesehatan untuk Magister Ilmu Kesehatan Masyarakat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar